MAKALAH PEMBUATAN KERUPUK UDANG




BAB I
PENDAHULUAN


         Kerupuk udang termasuk salah satu makanan popular di tanah air, kerupuk memiliki beberapa macam jenisnya diantaranya kerupuk udang dan kerupuk ikan dengan berbagai cita rasa.
         Kerupuk memang banyak digemari orang, selain sebagai makanan ringan, lauk pauk makanan juga karena rasanya yang gurih, enak dan lezat. Pada umumnya bahan utama dari pembuatan kerupuk udang ini terbuat dari tepung tapioka. Kemudian kita hanya menambahkan bumbu penyedap saja. Selain harganya terjangkau serta mudah mendapatkannya.
         Kerupuk juga ada berbagai macam kemasan, ada yang masih mentah, yang sudah matang dengan tingkat harga bervariasi.
        
PEMBUATAN KERUPUK UDANG                                                                                                   AYA_NET Losari Brebes
 

BAB II

PEMBUATAN KERUPUK UDANG


         Bahan dalam pembuatan kerupuk udang memanglah sangat sederhana. Kita dapat memperolehnya di toko, pasar, warung dan lain sebagainya.
a.      Bahan-bahan
         1.   Tepung tapioka
         2.   Udang
         3.   Garam dapur secukupnya
b.      Cara Membuat
               Udang dikupas, ditumbuk dan setelah dibubuhi garam bercampur air, ditambahkan dengan tepung tapioka. Untuk kualitas no.2 dan no.3 dipakai air lebih banyak, karena tepung harus pula ditambah menurut timbangan.
               Adonan yang diperoleh itu, digulung-gulung berbentuk bulat panjang dan dipepetkan pada ujungnya diatas meja, sehingga diperoleh suatu bentuk yang lonjong atau dodol.
               Dodolan itu lalu dikukus, yang dapat membuat daging dalam adonan tersebut menjadi merah dan kerupuk yang diperoleh menjadi baik seperti yang dikehendaki. Sesudah dodolan dikukus, lalu dipotong-potong dengan pisau yang tajam, setebal 2 mm, kemudian dijemur pada terik matahari sampai kering.
               Waktu untuk menjemurnya sekitar 5 hingga 6 jam. Setelah benar-benar kering, kerupuk telah siap untuk goreng atau dikemas.
PEMBUATAN KERUPUK UDANG                                                                                                   AYA_NET Losari Brebes
 

BAB III

FAKTOR-FAKTOR PRODUKSI


         Dalam pembuatan kerupuk udang ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhinya, antara lain :
1.      Faktor Cuaca
               Pembuatan kerupuk udang sangat dipengaruhi oleh faktor cuaca, karena dalam proses penjemuran kerupuk membutuhkan panas matahari yang cukup dan teratur. Jika dalam proses penjemuran (pengeringan) kerupuk tidak kering atau masih basah maka hal tersebut akan menghambat kegiatan produksi, karena kita tidak bisa berproduksi yang akhirnya akan membuat kita kehilangan keuntungan dan mengecewakan pelanggan.
2.      Faktor modal dan tenaga kerja
               Di dalam mengerjakan pembuatan kerupuk udang memang kita tidak membutuhkan tenaga kerja yang terlalu banyak, tetapi terkadang kita membutuhkan tenaga kerja, karena jika ada karyawan yang cuti kerja kita sudan mempunyai penggantinya, dalam hal ini akan membutuhkan modal lagi. Dari hasil penjualan kerupuk udang ada yang dijual perbungkus seharga               Rp. 500,- ada juga yang Rp. 1.000,- namun ada juga yang dijual persatuan / eceran. Sekarang ini sudah banyak sekali penjual kerupuk dengan berbagai kualitas dan merknya masing-masing.
         Untuk itu dalam memproduksi kerupuk udang kita harus mengolahnya dengan baik, dengan tidak menghilangkan cita rasa yang enak, memperhatikan mutu serta tidak mengubah hasil / bentuk dari kerupuk yang sudah kita hasilkan.


PEMBUATAN KERUPUK UDANG                                                                                                   AYA_NET Losari Brebes
 
 
         Dalam menghadapi krisis moneter yang berkepanjangan ini kita harus mempunyai modal yang cukup besar sebab harga kebutuhan bahan pembuatan kerupuk sangat mahal, oleh karena itu faktor produksi modal sangatlah dibutuhkan sekali dalam pengembangan usaha industri kerupuk ini.
PEMBUATAN KERUPUK UDANG                                                                                                   AYA_NET Losari Brebes
 

BAB V

PENUTUP


         Demikian karya tulis yang dapat kami sajikan, apabila dalam penulisannya ada yang kurang sempurna kami mohon maaf. Kami mengharapkan saran dan kritik dari pembaca yang akan kami jadikan sebagai penyempurna karya tulis ini. Atas saran dan kritikan yang telah pembaca berikan, kami ucapkan terima kasih. Semoga pembaca dapat memahami dari apa yang telah kami sajikan dan dapat mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari.
PEMBUATAN KERUPUK UDANG                                                                                                   AYA_NET Losari Brebes
 

DAFTAR PUSTAKA















PEMBUATAN KERUPUK UDANG                                                                                                   AYA_NET Losari Brebes
 
                     

Comments

Popular posts from this blog

MAKALAH Sejarah Singkat Berdirinya Bengkel

DRAMA SINGKAT 5 ORANG (Menghindari Gibah (Gosip))

ANALISA PELUANG USAHA PERANGKAT KERAS